Kocak dan Menohok! Giliran Ridwan Kamil yang meRoasting Komedian Kiky Saputri

- Senin, 27 Maret 2023 | 17:01 WIB
Kocak! Ridwan Kamil Gantian Meroasting Komedian Kiky Saputri  (YouTube.com/Ini Talk Show)
Kocak! Ridwan Kamil Gantian Meroasting Komedian Kiky Saputri  (YouTube.com/Ini Talk Show)

SumenepNetwork.com - Dikutip dari video unggahan YouTube Ini Talk Show tampak Gubernur Jawa Barat Ridwal Kamil beserta istri, Kiky Saputri beserta suami, dan Denny Cagur tengah menunaikan sahur di kediaman Raffi Ahmad.

Dalam video tersebut, setelah melaksanakan sahur mereka tampak berbincang dengan berbagai pembahasan.

Hal unik yang terjadi ketika Kiky Saputri untuk pertama kalinya mendapat roasting akibat perseteruannya dengan Blink (fans Blackpink) akibat opini terkait member Blackpink yang dinilai malas pada saat Konser BORNPINK.

Baca Juga: Ini Dia Deretan Kuliner Legendaris Sumenep Yang Masih Eksis Sampai Saat Ini!

Tidak tanggung, Orang yang meroasting dirinya adalah seorang Gubernur Jawa Timur, Ridwan Kamil.

Kiky terkenal dengan ratu roasting, banyak para artis hingga pejabat menjadi korban roasting dirinya.

Dengan kejadian dirinya yang dihujat warganet, Kiky Saputri mendapat ejekan dari Ridwal Kamil.

"Kiky Saputri, warga Bekasi hobinya cari cuan lewat ejekan," jelas Gubernur.

Baca Juga: Yuk Intip Resep Masakan Pae, Kuliner Legendaris Khas Sumenep yang Berhasil Menggugah Selera Makan

"Naik rekening gara-gara meroasting. Tapi waktu saya di-roasting saya langsung berdoa. Karena menurut syariat orang yang didzalimi doanya dikabulkan," jelas Ridwan Kamil

Namun menurut Ridwan Kamil saat Kiky Saputri mendapat perkataan yang tidak enak dari Blink, dirinya seakan marah hingga dengan sengaja membalas berbagai cibiran yang ditautkan padanya.

"Tapi ngomong-ngomong, dia kan suka meroasting tapi waktu diroasting pendukung BLACKPINK kok marah?" ejek Ridwan Kamil dengan diketawai oleh beberapa orang di acara tersebut.

Baca Juga: Salat Tarawih Wanita Lebih Utama di Masjid Atau Di Rumah? Ini Penjelasannya

Lanjut Ridwan Kami turut menyinggung Kiky Saputri yang didapati pernah mentransfer warganet yang menghujat dirinya.

Halaman:

Editor: Machallafri Iskandar

Sumber: YouTube Ini Talk Show

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X